TEKNOLOGI 

Huawei Watch GT Elegant Edition Masuk Indonesia, Harganya?

Beritaterkini99 – Huawei mengumumkan ketersediaan smartwatch Watch GT Elegant Edition di Indonesia mulai tanggal 15 Mei 2019.

Arloji pintar tersebut akan dibanderol Rp 2.299.000. Peminat bisa mendapatkannya di Huawei High-end Experience Shop, toko-toko Erafone, dan Huawei Flagship Store di Lazada.

Watch GT Elegant Edition didesain untuk menghadirkan kemampuan jam pintar dengan daya tahan baterai yang diklaim awet. Berbeda dari versi sporty dan Active Edition yang bergaya fesyen dengan bezel keramik 46mm, versi Elegant Edition hadir dengan opsi bezel keramik lebih kecil, 42mm.

Ia tersedia dalam warna Magic Pearl White dan Tahitian Magic Black Pearl. Layar sentuhnya Amoled HD 1,2 inci dengan resolusi 390 x 390 pixel.

Mewarisi fitur unggulan edisi sebelumnya, yaitu daya baterai yang panjang dan sistem monitoring kesehatan canggih, Active Editions dan Elegant Editions menambahkan fitur Triathlon mode, dengan tiga tipe latihan di perairan terbuka, bersepeda outdoor, dan lari outdoor.

Jam ini menggunakan dual-chipset yang diklaim pintar dan hemat daya sehingga memungkinkannya berpindah dari mode performa tinggi ke mode yang efisien, tergantung pada aktivitas individual untuk memaksimalkan daya baterainya.

Elegant Edition memiliki baterai yang tahan satu pekan dengan penggunaan antara lain: dipakai seharian dan mengaktifkan fungsi deteksi detak jantung, mengaktifkan fungsi tidur yang pintar itu pada malam hari, 90 menit latihan per pekan dan notifikasi pesan.

Kalau digunakan tanpa tracking latihan, yakni dalam skenario penggunaan jam tangan tradisional, Watch GT Elegant Edition diklaim bisa tahan tanpa diisi ulang baterainya selama 30 hari.

Dengan Huawei TruSeen 3.0, jam ini mendukung monitoring detak jantung selama 24 jam terus menerus, baik saat aktif dan saat istirahat. Dengan mengkombinasikan PPG optical dan desain hardware serta algoritma AI, solusi ini dikatakan bisa memonitor detak jantung pengguna presisi tinggi.

Pada Sport mode, Watch GT bisa memberikan notifikasi kepada pengguna untuk menyesuaikan intensitas latihan mereka berdasarkan target interval detak jantung yang sudah diatur sebelumnya. Pada mode istirahat, jam tangan pintar ini secara otomatis memonitor dan merekam detak jantung pengguna saat istirahat.

Adapun pelacak tidur pada TruSleep™ 2.0 dapat memonitor kualitas tidur pengguna, mengidentifikasi masalah tidur tipikal dan menawarkan saran untuk meningkatkan kualitas tidur.

Related posts