Fashion 

5 Langkah Mendapatkan Manicure Terbaik di Rumah

beritaterkini99- Tahukah Anda bahwa untuk mendapatkan perawatan manicure terbaik tidak harus ke salon? Anda bisa melakukannya sendiri di rumah.

Dilansir dari huffingtonpost.com, Jumat (21/9/2018), berikut ini adalah beberapa langkah untuk mendapatkan manicure terbaik di rumah, tanpa perawatan profesional di salon. Penasaran?

1. Pastikan Anda menghapus semua sisa cat yang ada

Sebelum melakukan manicure sendiri di rumah, pastikan Anda telah menghapus sisa cat kuku yang ada. Jika Anda menggunakan warna gelap, kemungkinan kuku akan menguning setelahnya.

Anda bisa mencelupkan jari ke dalam campuran hidrogen peroksida dan baking soda selama beberapa menit untuk mendapatkan kuku yang benar-benar bersih. Sudah pernah coba cara ini sebelum melakukan manicure sendiri di rumah?

 

1 dari 2 halaman

Menggunakan Vaseline dan base coat

2. Gunakan Vaseline untuk membantu warna tetap di garisnya

Menetapkan batasan kuku tidak semudah yang Anda kira, benar? Entah bagaimana, Anda mungkin juga selalu berakhir dengan cat kuku yang melebihi garis sampai ke kutikula.

Untuk menghindari hal ini, oleskan Vaseline di sekitar setiap tepi kuku. Cat kuku yang menyimpang dari garisnya akan menempel di Vaseline, bukan pada kulit Anda.

3. Jangan melupakan lapisan dasar

Lapisan dasar saat Anda melakukan manicure sendiri di rumah bisa memberi dua manfaat utama. Pertama, lapisan dasar akan membantu mencegah noda kuku dan perubahan warna yang disebabkan oleh pewarnaan.

Kedua, lapisan dasar juga dapat membuat cat kuku yang diaplikasikan menjadi lebih halus. Bonusnya, banyak formula dalam lapisan dasar yang dapat membantu memperkuat dan melembapkan kuku Anda.

2 dari 2 halaman

Jangan memotong kutikula

4. Jangan memotong kutikula, namun aplikasikan minyak

Memotong kutikula dapat menyebabkan kulit di sekitar kuku menjadi lebih sensitif. Sebaliknya, Anda bisa mengaplikasikan minyak yang kaya akan kandungan vitamin E untuk memperkuat dan melembapkan kulit, serta kuku.

5. Gunakan lapisan teratas

Lapisan teratas atau top coat mungkin tampak tidak penting bagi Anda. Sebaiknya Anda menemukan top coat dengan formula yang bisa menambahkan kilau dan mencegah kuku menjadi kering setelah melakukan manicure.

Related posts