SEPAKBOLA 

Didekati Munchen, Robben Sumbang Saran untuk Pemain Muda Chelsea

Beritaterkini99 – Nama Callum Hudson-Odoi terus dibicarakan belakangan ini menyusul kabar keterarikan tim Bundesliga, Bayern Munchen. Di tengah-tengah rumor tersebut, Arjen Robben menyarankan pemain Chelsea itu mengambil kesempatan untuk bermain di klub besar.

Minimnya kesempatan bermain di Chelsea membuat masa depan Hudson-Odoi tergantung. Belum lagi ditambah dengan kontraknya yang akan berakhir di tahun 2020, di saat dirinya masih enggan untuk menandatangani perpanjangan kontrak.

Banyak yang meyakini bahwa Hudson-Odoi berencana untuk mengikuti jejak Jadon Sancho. Seperti yang diketahui, eks pemain Manchester City itu memutuskan angkat kaki dari Inggris guna bergabung dengan Borussia Dortmund tahun 2017 lalu.

Saran Robben untuk Hodson-Odoi

Kemungkinan itu bisa terjadi setelah beberapa rumor menyebutkan bahwa Bayern Munchen telah melayangkan tawaran sebesar 35 juta pounds untuk memboyongnya ke Jerman. Penawaran itu sendiri disebut telah ditolak oleh Chelsea.

Di tengah-tengah rumor, Robben memberikan sedikit saran untuk pemain berumur 18 tahun tersebut. Ia berkata bahwa sang pemain harus mengambil kesempatan besar jika itu sudah berada tepat di depan matanya.

“Dia adalah salah satu pemain muda terbaik di Eropa,” ujar Robben kepada beIN Sports. “Bila anda mendapatkan kesempatan, maka anda harus mengambilnya,” lanjut pria berumur 34 tahun tersebut.

Pindah, Lalu Bertahan

Bagi Robben, seorang pemain muda perlu untuk angkat kaki dan bergabung dengan klub besar lalu berjuang mendapatkan tempat. Setelahnya, ia menyarankan mereka untuk bertahan tantangannya jauh lebih berat.

“Pertama, anda harus mengambil langkah besar untuk mencapainya. Menjadi pemain profesional di level tertinggi, masuk ke dalam tim utama, dapatkan tempat anda. Lalu kedua, yang lebih penting dan kadang terlewatkan, adalah anda harus bertahan di sana,” lanjutnya.

“Bertahan terkadang lebih sulit dari menjadi seorang pemain sepak bola. Anda harus memberikan bukti, laga tiap laga, musim tiap musim, dan jangan merasa senang atas pencapaian kecil,” tutupnya.

Di satu sisi, Maurizio Sarri selaku pelatih Chelsea sedang berupaya untuk membuat sang pemain tidak termakan godaan dari Bayern Munchen. Bahkan kabarnya, klub Inggris itu akan melaporkan Die Bavarians ke FIFA atas pendekatan ilegal terhadap Hudson-Odoi.

Related posts