Fashion 

Mau Luruskan Alis? Bisa Dicoba Metode Laser

beritaterkini99– Tren tato alis dan sulam alis seperti ga ada matinya. Banyak kaum hawa yang rela merogoh kocek lebih dalam agar alis terlihat ‘paripurna’. Tapi tidak jarang juga yang kemudian merasa tidak nyaman dengan bentuk alisnya setelah melakukan tato atau sulam alis.

Alternatifnya bisa lakukan perawatan wajah dengan metode laser yang selain mengurangi kerutan pada wajah juga bisa dipakai untuk menghilangkan tato. Berikut penjelasan dari ahli kulit dan kelamin dr Kardiana Purnama Dewi, SpKK.

“Bisa, jadi kalo alis kamu seperti Sinchan bisa di laser. Tapi nanti alisnya memutih dulu,” ujarnya saat ditemui beritatrekini99 Rabu (13/9/2018).

Perubahan warna alis menjadi putih disebabkan karena laser memang berfungsi untuk memutihkan dengan mengangkat pigmen yang menumpuk pada wajah. Folikel rambut ketika disinari oleh laser akan menjadi putih oleh sebab itu banyak yang merasa kulitnya menjadi lebih cerah setelah melakukan perawatan kecantikan menggunakan laser.

“Sebenarnya sayang yah kalau warna alisnya memutih semua. Bisa diakali dengan laser di bagian tertentu saja misal di bagian atasnya saja,” jelasnya.

Related posts