SPORTS 

MotoGP: Ditanya Bahagia Berpisah dengan Lorenzo, Ini Jawaban Dovizioso

beritaterkini99- Perseteruan Jorge Lorenzo dengan Andrea Dovizioso di MotoGP sudah tak bisa ditutupi lagi. Pasalnya, kedua pembalap dari tim Ducati Corse itu di beberapa kesempatan saling menjatuhkan satu sama lain.

Puncak perseteruan itu terjadi di MotoGP Republik Ceko. Saat itu Dovizioso yang memicu garasi di tim Ducati memanas karena menyebut pendekatan Lorenzo selama di pabrikan Italia tidak tepat meski rekan setimnya itu sudah membukukan kemenangan pada musim ini.

Di sisi lain, Lorenzo menuding Dovizioso mencoba menjatuhkan mentalnya pada awal musim ini. Mungkin ini merupakan salah satu strategi yang dilakukan pembalap berjuluk Little Dragon tersebut untuk membuat rekan setimnya itu merasa tak nyaman mengendarai Desmosedici GP18 mengingat posisinya sudah terancam di musim ini.

Namun demikian, Dovizioso akan terbebas dari tekanan lantaran Lorenzo telah memutuskan untuk tidak membarui kontraknya bersama Ducati. Pembalap asal Spanyol itu memilih menerima pinangan tim Repsol Honda selama dua tahun ke depan.

1 dari 2 halaman

Posifit dan Negatif

Disinggung seberapa bahagianya Dovizioso mengetahui Lorenzo bakal pindah tim tahun depan, dia menjawab ada sisi positif dan negatif dari kepergian Lorenzo. “Seberapa bahagianya berpisah dengan Jorge? Katakanlah 50-50, karena ada pro dan kontra,” kata Dovizioso dikutip dari Formula Passion, Sabtu (1/9/2018).

“Positifnya, Jorge merupakan seorang pembalap yang telah memenangi gelar juara dunia dan itu bagus untuk melihat dia tetap berada di depan.”

“Di sisi lain atau negatifnya, ada beberapa hal yang akan membuat mereka lebih baik dari saya dan ini dapat menempatkan Anda dalam posisi yang sulit,” ucap Doviziolo lagi.

“Secara mental, itu adalah situasi yang kompleks, saya akan senang jika menang, tetapi jika saya gagal itu menciptakan ketegangan. Dan tahun ini Lorenzo membuatku merasakan sisi negatif dari semua ini, akan sangat bodoh untuk mengatasinya,” pungkasnya.

Related posts