Fashion 

8 Cara Keramas yang Salah Bikin Ketombe hingga Rontok

Beritaterkini99 -Keramas adalah salah satu cara untuk merawat kesehatan dan keindahan rambut. Keramas bisa dilakukan kapan saja, baik pagi atau sore hari. Namun terkadang kamu mungkin tidak menyadari bahwa kamu melakukan cara keramas yang salah sehingga kamu tidak mendapatkan manfaat yang maksimal dari keramas. Agar tidak salah, berikut ini delapan cara keramas yang salah yang perlu kamu tahu.

1. Terlalu Sering atau Terlalu Jarang Mencuci Rambut

Cara keramas yang salah yang pertama adalah kamu terlalu sering atau terlalu jarang mencuci rambut. Agar memiliki rambut yang kuat, kamu perlu mengetahui cara yang benar agar rambut tidak rontok. Kamu tidak perlu mencuci rambut terlalu sering karena terlalu sering keramas rambut justru dapat menyebabkan rambut menjadi rontok, kering, dan kusam. Dan begitupun sebaliknya kalau kamu jarang keramas. Jadi berapa kali keramas yang dibutuhkan agar bisa memiliki rambut yang sehat? Disarankan untuk mencuci rambut tiga hingga empat kali seminggu, kecuali saat rambutmu benar-benar terasa kotor.

2. Menggunakan Air yang Terlalu Dingin Atau Panas

Cara keramas yang salah yang kedua adalah kamu mencuci rambut dengan menggunakan air yang terlalu dingin atau panas. Keramas dengan menggunakan temperatur air yang salah, seperti terlalu dingin atau terlalu panas dapat membuat rambut dan kulit kepala menjadi rusak. Menggunakan air yang terlalu dingin atau panas dapat membuatmu merasa tidak nyaman dan megurangi waktu keramasmu sehingga bisa saja setelah keramas rambutmu masih mengandung residu shampo atau kondisioner dan membutnya terlihat lemas serta kusam.

3. Penggunaan Produk yang Salah

Cara keramas yang salah yang ketiga adalah kamu tidak menyesuaikan produk dengan kondisi rambutmu. Jika kamu memiliki rambut normal tapi kamu memilih produk perawatan untuk rambut kering maka hal tersebut tidaklah sesuai dan justru dapat merusak rambut. Jika rambutmu terlihat kurang bersih setelah keramas maka kemungkinan besar kamu melakukan teknik keramas yang salah. Stephanie Campbell, salah satu pemilik dari Campbell & Campbell salon di Amerika, menyarankan untuk tidak menggunakan produk-produk berat, seperti yang ditujukan untuk rambut kasar atau ikal, pada rambut normal yang kamu miliki.

4. Menggunakan Kondisioner Sebelum Shampo

Cara keramas yang salah yang keempat adalah kamu menggunakan kondisioner sebelum shampo. Sebenarnya cara tersebut mungkin tidak akan memberikan hasil seperti apa yang kamu inginkan. Jika kamu menggunakan kodisioner sebelum shampo maka hal ini akan membuat cara kerja shampo menjadi lebih berat karena harus menghilangkan residu kondisioner dari rambut dan menjadi tidak cukup ampuh untuk mengatasi masalah seperti penumpukan minyak alami pada kulit. Jika cara ini membuat rambutmu menjadi berminyak atau lepek maka ini adalah saatnya untuk kembali ke cara yang lebih tradisional, yaitu menggunakan shampo sebelum kondisioner.

5. Hanya Berfokus Pada Rambut

Cara keramas yang salah yang kelima adalah kamu hanya berfokus pada rambut dan tidak memperhatikan kulit kepala. Justru sebenarnya pada saat keramas atau mencuci rambut, hal yang seharusnya lebih diperhatikan adalah kulit kepala. Jika menginginkan manfaat yang maksimal dari mencuci rambut maka kulit kepala harus mendapatkan perhatian khusus. Karena jika tidak, kulit kepala akan berminyak dan membuat rambut menjadi terasa kering dan bercabang.

6. Mencuci Rambut Secara Dobel

Cara keramas yang salah yang keenam adalah mencuci rambut secara dobel. Jika kamu mengira bahwa mencuci rambut secara dobel dapat membuat rambutmu lebih sehat, maka hal tersebut tidaklah tepat. Mengulang pencucian rambut hingga dua kali justru dapat membuat rambutmu menjadi lebih lemah, kusut, dan kering. Oleh karena mencuci rambut hanya satu kali saja sudah cukup, tidak perlu mengulangnya kembali.

7. Kerap Kali Gonta-ganti Shampo

Cara keramas yang salah yang ketujuh adalah kamu kerap kali bergonta-ganti shampo. Terlalu sering bergonta-ganti shampo justru dapat menimbulkan masalah baru pada kulit rambutmu. Hal ini dikarenakan penggunaan shampo berbeda akan memaksakan rambut untuk kembali menyesuaikan diri dengan kadar kimia yang berbeda. Selain itu, belum tentu bahan-bahan tersebut cocok untuk rambutmu.

8. Menggunakan Sampo Terlalu Banyak

Cara keramas yang salah yang terakhr adalah kamu menggunakan shampo terlalu banyak. Sesuaikan penggunaan shampo dengan kebutuhan rambutmu. Penggunaan shampo yang terlalu banyak justru dapat merusak rambut dan membuatnya terasa lebih berminyak dan lengket, terutama jika kamu tidak membersihkannya dengan benar.

Demikianlah beberapa cara keramas yang salah, mungkin seringkali kamu lakukan tanpa kamu sadari. Jadi jika menginginkan rambut yang baik dan sehat, maka kamu perlu menghindari cara-cara di atas.

Related posts