POLITIK 

Sudirman Said Hadiri Rapat Tertutup di Kediaman Prabowo Malam Ini

beritaterkini99 – Calon anggota DPR 2019 dari Partai Gerindra, Sudirman Said, hadir dalam rapat tertutup di kediaman Prabowo Subianto Jl Kertanegara IV, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (30/8/2018). Sudirman hadir mengikuti rapat yang membahas tim pemenangan sekaligus melapor ke Prabowo soal Dapilnya di Jawa Tengah.

“Saya silaturahmi dan lapor ke Pak Prabowo soal perkembangan di Jawa Tengah, saya adalah caleg dari dapil Jawa Tengah dan juga masih terus menjaga hubungan dengan relawan ketika Pilgub,” kata Sudirman Said di kediaman Prabowo.

Sudirman dan Ferry Mursyidan Baldan disebut masuk dalam struktur tim pemenangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno. Dua eks menteri kabinet Jokowi-Jusuf Kalla ini akan ikut menyukseskan kemenangan Prabowo dan Sandiaga di Pilpres 2019.

“Pak Ferry akan masuk dalam tim, tetapi kita tahu timnya masih dalam proses finalisasi, belum tahu tugasnya apa. Kita volunteer saja, ikut membantu saja,” ucap Sudirman.

Mantan Menteri ESDM ini juga menyebut status Ferry sudah nonaktif di Partai Nasdem, yang mendukung Jokowi dan KH Ma’aruf Amin.

“Saya tidak bertanya, tetapi beliau kan sudah lama tidak aktif ya,” kata Sudirman Said.

 

1 dari 2 halaman

Tim Pemenangan

Lebih lanjut, saat ini koalisi Gerindra, PKS, PAN dan Demokrat tengah mematangkan nama-nama yang akan masuk dalam tim pemenangan.

“Seluruh tim sedang dalam finalisasi. Kan para Sekjen rutin bertemu,” tandas Sudirman.

Rapat di kediaman Prabowo ini juga dihadiri Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Hashim Djojohadikusumo, Rachmawati Soekarnoputri, mantan Panglima TNI Djoko Santoso, dan anggota Dewan Pembina Partai Gerindra Fuad Bawazier.

Ada juga Sekjen Gerindra Ahmad Muzani, Wakil Ketua Umum Gerindra Sugiono, Fadli Zon, dan Sufmi Dasco Ahmad.

Related posts